Penjualan Ritel Australia Melonjak di Oktober
Penjualan ritel Australia rebound tajam pada bulan Oktober seiring adanya pencabutan pembatasan kegiatan untuk tinggal di rumah yang melepaskan gelombang belanja terpendam, bukti lebih lanjut bahwa ekonomi pulih dengan cepat dari kemerosotan yang disebabkan oleh pandemi.
Data dari Biro Statistik Australia pada hari Jumat menunjukkan penjualan ritel melonjak 4,9% pada Oktober menjadi A$31,1 miliar ($22,31 miliar), memperpanjang kenaikan berlanjut sebesar 1,7% yang sudah kuat di bulan September.
Angka itu hampir dua kali lipat dari perkiraan pasar yang memprediksi kenaikan 2,5%, dengan toko pakaian membukukan keuntungan hampir 28%; department store 22% dan restoran 12%.
Adanya lonjaka belanja dengan uang tunai berarti sektor ritel senilai A$360 miliar akan memberikan kontribusi besar bagi pertumbuhan ekonomi.